Tidak Bisa Belanja di Alfamart Pakai Akulaku – Saat ini berbelanja dengan menggunakan limit kredit Akulaku bisa dilakukan dengan mudah. Seperti kita ketahui juga bahwa Alfamart menjadi salah satu rekanan Akulaku, sehingga pengguna bisa membeli barang di Akulaku dengan metode cicilan maupun paylater dengan tempo 30 hari di Akulaku. Maka dari itu tak heran jika pengguna Akulaku sering memanfaatkan limit kredit mereka untuk berbelanja di Akulaku.
Membahas mengenai hal ini, CARA BELANJA DI ALFAMART PAKAI AKULAKU juga sangat mudah dilakukan. Jika kalian masih pemula atau mungkin baru pertama kali melakukan transaksi di Alfamart pakai Akulaku, kalian dapat langsung simak informasi tersebut di postingan sebelumnya. Akan tetapi ada beberapa masalah yang kerap di alami oleh pengguna Akulaku ketika berbelanja di Alfamart menggunakan limit Akulaku, entah dikarenakan sistem error atau lainnya.
Nah disini idekredit.com akan memberikan informasi terkait apa yang menjadi penyebab kenapa tidak bisa belanja di Alfamart pakai Akulaku dan bagaimana solusi agar Akulaku dapat digunakan untuk metode pembayaran di Alfamart. Untuk masalah atau penyebab umum mengapa Akulaku tidak bisa digunakan untuk belanja di Alfamart adalah karena adanya perbaikan sistem di aplikasi Akulaku. Dimana setiap perbaikan pastinya ada beberapa fitur yang tidak bisa digunakan.
Jika penyebab dikarenakan sistem error, maka kalian hanya bisa menunggu sampai benar-benar perbaikan tersebut bisa selesai. Selain sistem error, masih ada beberapa penyebab lainnya yang dapat mempengaruhi kegagalan menggunakan limit kredit Akulaku untuk belanja di Alfamart. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja simak informasi terlengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi tidak dapat belanja di Alfamart pakai Akulaku yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.
Penyebab Tidak Bisa Belanja di Alfamart Pakai Akulaku
Seperti sudah dijelaskan diatas bahwa ada beberapa penyebab mengapa Akulaku tidak bisa digunakan di Alfamart. Selain dikarenakan sistem dalam perbaikan, simak di bawah ini beberapa penyebab yang menyebabkan limit Akulaku tidak bisa di pakai di Alfamart berikut.
1. Masih Memiliki Tagihan Lain
Penyebab pertama adalah dikarenakan pengguna masih memiliki tagihan lain di aplikasi Akulaku. Seperti tagihan cicilan barang atau tagihan pinjaman tunai KTA maupun Dana Cicil.
2. Total Belanja Melebihi Limit
Penyebab kedua adalah total belanjaan melebih limit kredit Akulaku. Setiap pengguna tentu memiliki limit kredit berbeda-beda. Nah jika kalian melakukan pembelanjaan di Alfamart melebihi limit yang dimiliki, maka kalian tidak bisa menggunakan Akulaku untuk belanja.
3. Adanya Error di Sistem Akulaku
Dan penyebab terakhir yaitu adanya sistem error di aplikasi Akulaku. Seperti sudah disinggung di atas bahwa setiap aplikasi tentu akan mengalami perbaikan atau upgrade versi terbaru. Dimana pada proses ini biasanya akan ada beberapa fitur layanan yang tidak bisa digunakan. Jadi jika kalian tidak bisa belanja di Alfamart pakai Akulaku, bisa dikarenakan adanya perbaikan sistem.
Solusi Agar Bisa Belanja di Alfamart Pakai Akulaku
Setelah mengetahui apa saja penyebab yang menjadikan pengguna tidak bisa belanja di Alfamart pakai Akulaku. Maka berikutnya langsung saja simak informasi mengenai solusi agar Akulaku bisa digunakan untuk belanja di Alfamart berikut ini.
1. Lunasi Semua Tagihan
Solusi pertama yang bisa kalian lakukan adalah dengan melunasi semua tagihan atau cicilan di aplikasi Akulaku. Biasanya tidak semua kasus limit kredit tidak bisa digunakan untuk bayar belanjaan di Alfamart dikarenakan pengguna masih memiliki tagihan. Namun bukan tidak mungkin alasan ini menjadi penyebabnya. Maka dari itu kami sarankan untuk melunasi tagihan tersebut, paling tidak di bulan ini sebelum jatuh tempo. Jika semua sudah lunas, maka limit bisa digunakan untuk belanja pakai Akulaku di Alfamart.
2. Belanja Tidak Melebih Limit
Solusi kedua pastikan juga bahwa total belanja di Alfamart ini tidak melebih limit. Jika melebihi limit, dapat dipastikan pembayaran tidak bisa diproses. Belanja di Alfamart menggunakan Akulaku tentu memiliki minimal dan juga maksimal. Nah untuk maksimalnya ini kalian harus memperhatikan total limit yang dimiliki, jangan sampai melebihi.
3. Tunggu Proses Perbaikan Selesai
Jika dikarenakan sistem dalam perbaikan, disini kalian hanya perlu menunggu sampai perbaikan sistem Akulaku sudah benar-benar selesai. Perbaikan sistem biasanya akan memakan waktu kurang dari 24 jam.
4. Hubungi Call Center Akulaku
Apabila semua solusi diatas tidak berhasil, langkah terakhir kalian bisa segera menghubungi Call Center Akulaku di Nomor 1500920 atau Hotline Collection 021-24112009 atau melalui email collection.indonesia@akulaku.com pada jam-jam strategis aktif kerja.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai mengapa tidak bisa belanja di Alfamart pakai Akulaku. Kalian bisa melihat apa saja penyebab dan bagaimana cara mengatasinya. Namun penting diketahui juga bahwasanya sampai saat ini masih ada beberapa gerai Alfamart yang menolak melayani pembayaran menggunakan limit Akulaku. Sampai saat ini kami belum mendapatkan jawaban dari pihak Akulaku terkait akan hal ini.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai penyebab dan cara mengatasi tidak bisa belanja di Alfamart pakai Akulaku. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.