√ Tabel Angsuran Pinjaman BMT 2024: Syarat, Keunggulan & Kekurangan

Tabel Angsuran Pinjaman BMT
Tabel Angsuran Pinjaman BMT

Tabel Angsuran Pinjaman BMT – Bagi pelaku UMKM memang kerap membutuhkan dana lebih agar usaha atau bisnis yang mereka jalani dapat berjalan dengan lancar. Terlebih saat ini kita ketahui bahwa pandemi COVID-19 sangat membuat krisis ekonomi di tanah air sangat memprihatinkan.

Maka dari itu tak heran jika pinjaman menjadi salah satu solusi bagi mereka yang kehabisan dana untuk agar usahanya tetap berjalan di tengah pandemi. Berbicara mengenai pinjaman, saat ini kalian dapat mengajukan pinjaman dengan persyaratan yang ringan di beberapa bank swasta dan bank pemerintah.

Pinjaman KUR atau Kredit Usaha Rakyat mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kalian semua. Selain KUR masih ada beberapa jenis pinjaman lain yang dapat kalian ajukan. Nah pada pertemuan kali ini idekredit.com akan membahas mengenai pinjaman BMT, mulai dari persyaratan dan tabel angsuran pinjaman BMT.

Sama halnya dengan ketika melakukan pengajuan KUR BRI SYARIAH ataupun pengajuan pinjaman di bank lain, di BMT juga kalian wajib menyiapkan beberapa persyaratan dokumen. Untuk lebih jelasnya langsung saja simak informasi lengkap yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.

Tabel Angsuran Pinjaman BMT: Syarat, Keunggulan & Kekurangan

Tabel Angsuran Pinjaman BMT

Apa Itu BMT

Buat kalian yang tidak tahu apa itu BMT, BMT merupakan kependekan dari Baitul Maal wat Tamwil atau Balai Usaha Mandiri Terpadu yang memiliki layanan penyediaan kredit berbasis syariah. Misi lembaga ini adalah menunjang investasi dan usaha kecil demi peningkatan taraf hidup dan produktivitas masyarakat.

Atau dengan kata lain BMT juga dapat dikatakan badan keuangan yang mirip dengan bank yang juga mendorong masyarakat untuk gemar menabung. Disamping itu BMT juga memiliki fungsi sebagai badan penyalur sedekah, hibah, zakat dan juga wakaf.

Konsep syariah yang diterapkan oleh lembaga ini juga dinilai meringankan karena tidak membebankan bunga kredit. Sebagai kompensasinya, BMT akan menerapkan bagi hasil dengan besaran sesuai dengan kesepakatan yang nilainya relatif lebih kecil dibandingkan dengan bunga yang diterapkan bank pada umumnya.

Syarat Pengajuan Pinjaman di BMT

Untuk pengajuan pinjaman di BMT ini, tentunya kalian harus mempersiapkan beberapa persyaratan yang diminta oleh BMT. Persyaratan tersebut antara lain ada persyaratan umum dan persyaratan dokumen, diantaranya adalah sebagai berikut:

Syarat Umum

  • Wajib menjadi anggota BMT karena lembaga ini hanya memberikan kredit kepada anggota saja.
  • Mengisi Formulir Pinjaman dengan data-data yang sebenarnya.
  • Menyerahkan berkas-berkas dengan lengkap sesuai permintaan.
  • Menyerahkan bukti agunan/jaminan.

Syarat Dokumen

  • Fotokopi kartu identitas (KTP)
  • Fotokopi kartu identitas (KTP) pasangan jika sudah menikah
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi akta/surat nikah
  • Fotokopi surat keterangan gaji atau slip gaji bila ada
  • Fotokopi surat izin usaha (SIUP atau sejenisnya) jika kredit ditujukan untuk modal bisnis
  • Dokumen bukti jaminan/agunan asli misalnya BPKB dan STNK kendaraan.

Cara Pengajuan Pinjaman di BMT

Cara Pengajuan Pinjaman BMT

Sedangkan prosedur atau tata cara pengajuan, kalian dapat mendatangi kantor BMT terdekat di daerah kalian yang pastinya kalian sudah terdaftar sebagai anggota di lembaga tersebut. Kemudian bawa persyaratan lengkap dan temui petugas. Sampaikan kepada petugas bahwa kalian hendakan melakukan pengajuan pinjaman.

Petugas akan membantu proses pengajuan pinjaman kalian. Petugas juga akan menjelaskan secara rinci mengenai akad hingga tenor pinjaman yang kalian ajukan. Jika pinjaman disetujui, maka kalian dapat melakukan tandatangan serta pencairan dana.

Tabel Angsuran BMT Pinjaman Konsumtif

Tabel Angsuran BMT

Keunggulan BMT

Ada beberapa keunggulan yang dimiliki oleh lembaga keuangan BMT yang satu ini, diantaranya adalah:

  • Penyaluran dana BMT Syariah dinilai fleksibel, sehingga dapat menjangkau para pengusaha kecil. Ini tentunya dapat menjadi solusi para pelaku UMKM yang selama ini terganjal persyaratan berat produk pinjaman di perbankan.
  • Dalam menyediakan layanannya, pihak BMT akan melakukan jemput bola dengan terjun langsung ke tengah masyarakat. Mayoritas kantor cabang BMT juga sangat strategis, seperti di dekat pasar-pasar induk.
  • Produk pinjaman ini cocok bagi kalian yang menghendaki sistem keuangan syariah bebas riba.
  • Walaupun menerapkan syariah Islam dalam pengelolaannya, BMT tersedia bagi semua umat.
  • BMT dalam kinerjanya mempunyai dua peran, yaitu fungsi perekonomian produktif dan fungsi social. Fungsi produktif di sini misalnya dengan menyediakan produk pinjaman untuk UMKM. Sementara untuk fungsi sosial, yaitu berperan sebagai penyalur dana umat dalam bentuk sedekah, infak, dan zakat.

Kekurangan BMT

Sedangkan untuk kekurangannya, BMT sendiri melakukan sistem bagi hasil yang membutuhkan perhitungan cukup rumit dan memakan waktu. Kemudian banyak yang berpendapat jika proses pengajuan sedikit berbelit sebagai konsekuensi kebijakan bahwa resiko ditanggung bersama, walaupun hal ini untuk melindungi hak kedua belah pihak.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai tabel angsuran pinjaman BMT yang dapat kalian simak diatas. Selain itu persyaratan dan tata cara pengajuan pinjaman juga telah kami sampaikan diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu