Perbedaan KUR dan Kupedes – Banyak sekali jenis fasilitas kredit dari bank BRI yang bisa dimanfaatkan untuk keperluan modal usaha. Beberapa fasilitas kredit cukup populer adalah KUR BRI dan KUPEDES BRI. Kedua jenis pinjaman tersebut memang diperuntukkan untuk pelaku UMKM perorangan maupun kelompok serta badan usaha untuk mengembangkan usaha sedang dijalani. Mengenai hal ini, masih banyak orang yang belum mengetahui apa perbedaan KUR dan Kupedes satu ini, jadi mereka kerap menganggap bahwa KUR itu sama saja dengan Kupedes.
KUR maupun Kupedes ini memiliki beberapa perbedaan yang nantinya akan kami kupas secara detail di pertemuan kali ini. Menyinggung sedikit, bahwasanya KUR dan Kupedes memiliki perbedaan dalam hal penggunaan pinjaman, dimana KUR digunakan untuk menambah modal usaha sedangkan Kupedes bisa digunakan untuk menambah modal usaha ataupun modal awal untuk membangun sebuah usaha. Poin ini yang tentunya wajib untuk kalian ketahui mengenai perbedaan KUR dan Kupedes.
Kemudian selain itu masih ada beberapa perbedaan KUR dan Kupedes BRI yang bisa diketahui. Disamping itu, idekredit.com disini juga akan memberikan beragam informasi lainnya perihal manfaat KUR (Kredit Usaha Rakyat) dan Kupedes (Kredit Umum Pedesaan) Bank BRI. Penting diketahui juga bahwa KUR dan Kupedes merupakan fasilitas pinjaman program Pemerintah yang disalurkan guna mendukung pelaku UMKM untuk terus maju, berkembang serta bersaing.
Kembali ke pembahasan awal mengenai perbedaan KUR dan Kupedes. Bukan hanya dibedakan dari besaran plafon diberikan, namun kedua produk ini memiliki syarat dan sasaran yang berbeda-beda. Buat pelaku UMKM yang ingin mengajukan salah satu dari kedua pinjaman tersebut, para pelaku UMKM dapat mengetahui lebih dulu apa saja perbedaan lain-lain kedua produk tersebut. Baiklah, daripada penasaran lebih baik langsung saja simak informasi lengkapnya yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.
Pengertian KUR & Kupedes BRI
Sebelum kita berlanjut ke pembahasan utama mengenai perbedaan KUR dan Kupedes, alangkah baiknya jika kalian ketahui lebih dulu apa pengertian dari kedua jenis pinjaman milik Bank BRI berikut ini.
1. KUR BRI
KUR adalah fasilitas layanan pinjaman atau pembiayaan dari Pemerintah melalui perbankan yang diperuntukkan bagi para pelaku UMKMK atau Koperasi yang usahanya memiliki kelayakan, potensi, prospek bisnis yang baik.
2. Kupedes BRI
Sedangkan untuk Kupedes atau dikenal juga dengan Kredit Umum Pedesaan yang merupakan fasilitas kredit dari Bank BRI dan diperuntukkan bagi para masyarakat umum dengan tujuan untuk mendukung pelaku usaha UMKM untuk mengembangkan bisnisnya.
Perbedaan KUR dan Kupedes BRI
Nah untuk pembahasan utama mengenai perbedaan kedua pinjaman BRI yakni KUR dan Kupedes. Ada beberapa poin penting yang tentunya wajib untuk diketahui oleh kalian semua. Baiklah, lebih jelasnya langsung saja simak informasi perbedaan Kredit Usaha Rakyat dan Kupedes berikut ini.
1. Sasaran Kredit
Perbedaan pertama adalah mengenai sasaran kredit. Setiap sasaran baik dari KUR maupun Kupedes ini berbeda-beda. Dimana untuk KUR sendiri lebih disasarkan kepada pelaku usaha di perkotaan, sedangkan Kupedes lebih mengarah ke masyarakat di pedesaan.
2. Plafon Kredit
Perbedaan kedua adalah mengenai plafon pinjaman atau besaran pinjaman yang diberikan kepada calon debitur. Dimana untuk besaran plafon pinjaman KUR ini maksimal hanya Rp 50 juta. Sedangkan untuk Kupedes, Bank BRI bisa memberikan pinjaman hingga Rp 100 juta ke atas tergantung dengan riwayat kredit serta jenis agunan diberikan.
3. Persyaratan Pengajuan
Berikutnya adalah persyaratan pengajuan. Perbedaan ini tentunya sudah pasti, dimana untuk persyaratan pengajuan kedua pinjaman ini dapat kalian lihat di bawah ini.
Syarat KUR
- Pemohon KUR BRI adalah individu atau perorangan yang memiliki dan menjalankan usaha produktif sesuai ketentuan.
- Usaha sudah memiliki umur minimal 6 bulan.
- Tidak memiliki pinjaman di lembaga keuangan lain.
- Memiliki KTP.
- Memiliki Kartu Keluarga.
- Memiliki Surat Ijin Usaha atau keterangan usaha.
Syarat Kupedes
- Merupakan WNI dan berusia 18 tahun (sudah menikah) atau 21 tahun dan berusia maksimal 65 tahun saat KUPEDES selesai.
- Melampirkan KTP, KK, AKTE NIKAH dan PAS FOTO.
- Memiliki agunan berupa SHM atau BPKB.
- Mengisi formulir pengajuan dilampirkan surat keterangan dari kelurahan setempat.
4. Suku Bunga
Dan perbedaan terakhir dari kedua jenis pinjaman milik Bank BRI ini adalah mengenai suku bunga pinjaman. Untuk suku bunga KUR, seperti kita ketahui bahwa dari sekian banyaknya pinjaman modal usaha, KUR yang memiliki suku bunga paling ringan yaitu hanya 6% efektif per tahun. Sedangkan untuk Kupedes, pinjaman ini dipatok dengan suku bunga mulai dari 0,95 hingga 1,2% tergantung dari jumlah plafon kredit dipinjam.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas tentang poin-poin perbedaan KUR dan Kupedes Bank BRI. Kami dapat menyimpulkan bahwa kedua jenis pinjaman tersebut memang sangat direkomendasikan untuk menambah modal usaha maupun membangun usaha mulai dari awal. Akan tetapi pahami juga bahwa suku bunga kedua pinjaman tersebut memiliki perbedaan, dimana KUR memiliki bunga lebih rendah dibandingkan Kupedes.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai perbedaan antara KUR dan Kupedes yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja informasi yang bisa idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.