√ Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia 2024 : Syarat & Pengajuan

Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia
Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia

Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia – Bank Syariah Indonesia atau BSI saat ini telah resmi mengeluarkan setiap produk layanan perbankan miliknya. Bukan hanya tabungan saja, BSI juga menghadirkan fasilitas produk pembiayaan.

Selain menghadirkan KUR BANK BSI, fasilitas kredit Pensiun Berkah juga menjadi salah satu produk kredit yang banyak diminati oleh nasabah. Akan tetapi fasilitas pembiayaan ini hanya dikhususkan bagi para pensiunan PNS dan BUMN.

Jadi bagi para nasabah Bank Syariah Indonesia yang sudah pensiun, kalian dapat mengajuan fasilitas kredit yang satu ini. Kalian juga akan mendapatkan beberapa manfaat, salah satunya yakni syarat pembiayaan mudah serta proses pencairan lebih cepat.

Berbicara mengenai persyaratan, syarat pengajuan kredit Berkah Pensiun Bank Syariah Indonesia ini cukup ringan. Kemudian prinsip yang digunakan juga sesuai syariah dan mendapat persetujuan Dewan Pengawas Syariah sehingga lebih berkah.

Baiklah, daripada penasaran langsung saja simak informasi lengkap mengenai pinjaman Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.

Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia

Apa Itu BSI Pensiun Berkah?

Pinjaman pensiun berkah Bank Syariah Indonesia merupakan fasilitas pembiayaan yang diberikan kepada para pensiunan pegawai negeri serta BUMN. Pensiun Berkah ini juga bekerjasama dengan PT TASPEN. Nantinya dana pinjaman ini dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan seperti investasi, ibadah haji & umroh, biaya pengobatan, modal usaha dan lain sebagainya.

Keunggulan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Keunggulan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Fasilitas pembiayaan Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia ini memiliki beragam keunggulan, diantaranya adalah sebagai berikut.

Proses Mudah dan Cepat

Proses pembiayaan dapat berlangsung cepat. Terlebih lagi, perihal persyaratan dokumen yang dibutuhkan juga sangatlah ringan.

Angsuran Tetap dan Kompetitif

Keunggulan selanjutnya yakni memiliki angsuran tettap atau tidak berubah hingga pembiayaan lunas dengan besaran angsuran yang kompetitif.

Sesuai Prinsip Syariah

Pembiayaan Pensiun Berkah ini telah sesuai dengan prinsip syariah serta mendapat persetujuan Dewan Pengawas Syariah sehingga lebih berkah.

Penerima Manfaat Dana Pensiun Berkah

Penerima Manfaat Dana Pensiun Berkah

Seperti sudah dijelaskan diatas bahwasannya pembiayaan ini hanya diperuntukkan untuk para pensiunan, diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Pensiunan ASN & Pensiunan Janda ASN.
  • Pensiunan BUMN/BUMD.
  • Pensiunan & Pensiunan Janda ASN/PNS yang belum memasuki TMT Pensiun namun telah menerima SK Pensiun.

Syarat Pengajuan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Syarat Pengajuan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Sebelum berlanjut ke pembahasan cara pengajuan pinjaman BSI Pensiun Berkah, lebih baik simak terlebih dahulu persyaratan apa saja yang diperlukan untuk mengajuan pinjaman berikut ini.

  • KTP Pemohon.
  • Kartu Keluarga (KK)
  • NPWP Pemohon.
  • Surat Nikah, Surat Cerai, Akta Cerai.
  • Print buku tabungan manfaat pensiun bulanan 3 bulan terakhir.
  • KARIP (Kartu Identitas Pensiun).
  • SK Pensiun.

Cara Pengajuan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Cara Pengajuan Pinjaman BSI Pensiun Berkah

Nah untuk cara pengajuan, saat ini pengajuan hanya dapat dilakukan melalui kantor cabang BSI saja. Adapun langkah-langkahnya, langsung saja simak berikut ini.

  1. Pertama datangi kantor cabang BSI setempat dan jangan lupa untuk membawa persyaratan yang diperlukan.
  2. Temui petugas dan sampaikan bahwa kalian ingin mengajukan pinjaman Pensiun Berkah.
  3. Nantinya petugas akan meminta persyaratan dokumen yang diperlukan.
  4. Kemudian kalian akan diminta untuk melakukan pengisian formulir pengajuan. Isi formulir dengan lengkap dan benar lalu serahkan.
  5. Pihak bank akan melakukan evaluasi berkas persyaratan serta formulir yang telah diisi.
  6. Sampai disini kalian dapat kembali ke rumah dan tunggu info dari pihak bank.
  7. Jika pengajuan diterima, kalian akan dihubungi melalui telepon untuk menentukan hari penandatanganan kontrak pinjaman serta pencairan dana.

FAQ

Biaya apa saja yang terdapat pada pinjaman Pensiun Berkah?

Untuk perihal biaya, kalian dapat langsung menghubungi atau mendatangi kantor cabang BSI setempat.

Berapa limit pinjaman Pensiun Berkah BSI?

Limit pinjaman maksimal sampai Rp 350 juta.

Berapa lama tenor pinjaman Pensiun Berkah BSI?

Tenor angsuran hingga maksimal 15 tahun.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai pinjaman Pensiun Berkah Bank Syariah Indonesia yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu