KPR Easy Start OCBC NISP 2024: Syarat, Bunga & Review

KPR Easy Start OCBC NISP

KPR Easy Start OCBC NISP – Perbankan memang memiliki beberapa produk pinjaman yang bisa diajukan oleh setiap nasabahnya, mulai dari KUR, Kredit Multiguna, Kredit Kendaraan Bermotor, Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dan masih banyak lagi lainnya. Membahas mengenai pinjaman, di pertemuan kali ini kami akan memberikan informasi terkait pinjaman OCBC NISP, salah satunya adalah KPR Easy Start OCBC NISP.

KPR atau Kredit Pemilikan Rumah adalah salah satu produk pinjaman yang hampir dimiliki oleh semua perbankan di Indonesia, baik bank konvensional maupun syariah. Untuk OCBC NISP sendiri juga memiliki beberapa produk KPR, dan yang cukup menarik untuk kami bahas di pertemuan kali ini adalah KPR Easy Start. Pembahasan ini akan kami sampaikan lebih detail keunggulan, bunga, limit dan syarat pengajuan.

Beda halnya dengan KPR BCA yang diperuntukkan bagi semua nasabah yang memenuhi kriteria, tidak dengan KPR Easy Start milik OCBC NISP ini. Dimana produk pembiayaan ini memang hanya diperuntukkan bagi para karyawan saja, dengan masa kerja minimum 2 tahun. Syarat lain untuk bisa mengajukan KPR Easy Start juga nanti akan kami sampaikan bersamaan dengan pembahasan lain yang bisa kalian simak.

Para calon debitur juga bisa mengajukan KPR Easy Start untuk pembelian rumah baru maupun bekas. Inilah yang menjadi salah satu keunggulan yang didapatkan oleh para calon debitur. Baiklah tanpa berlama-lama lagi, lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai KPR Easy Start OCBC NISP yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.

KPR Easy Start OCBC NISP

Apa Itu KPR Easy Start OCBC NISP?

Di pembahasan pertama kali ini kami akan menjelaskan lebih dulu apa itu KPR Easy Start. Mungkin masih banyak diantara kalian para nasabah Bank OCBC NISP yang tidak mengetahui bahwa OCBC NISP memiliki produk kredit pemilikan rumah. Salah satu KPR unggulan yang dihadirkan oleh OCBC adalah KPR Easy Start. KPR Easy Start adalah salah satu produk KPR yang dihadirkan oleh bank OCBC untuk diberikan kepada para karyawan yang ingin membeli sebuah rumah baik baru maupun bekas dengan sistem cicilan.

Keunggulan KPR Easy Start OCBC NISP

Nah setelah mengetahui informasi diatas terkait apa itu KPR Easy Start, selanjutnya kami akan membagikan informasi mengenai keunggulan apa saja yang dimiliki oleh KPR satu ini. Ada banyak keunggulan yang tentu bisa didapatkan jika kalian mengajukan produk KPR satu ini, diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Memberikan kemudahan dalam proses pengajuan, baik syarat maupun prosedur.
  • Nilai angsuran cukup rendah jika dibandingkan dengan produk KPR bank lainnya.
  • Jangka waktu cicilan maksimal sampai 25 tahun.
  • Peningkatan angsuran cicilan bertahap setiap 1 atau 2 tahun.
  • Bisa digunakan untuk pembelian rumah baru maupun bekas.

Limit, Bunga & Biaya

Kemudian berikutnya kita bahas mengenai informasi limit, bunga dan juga biaya-biaya yang dibebankan. Dari ketiga poin yang akan kami bahas, mungkin informasi biaya yang masih belum kami dapatkan. Pasalnya melalui laman resminya, pihak OCBC tidak menginformasi terkait biaya-biaya apa saja yang dibebankan. Nah untuk soal limit, KPR Easy Start ini memberikan limit atau plafon minimal Rp 100 juta dan maksimal Rp 5 milyar. Besaran plafon tersebut sudah pasti sangatlah besar.

Jadi kalian bisa memilih rumah dengan tipe apapun yang disesuaikan dengan budget atau angsuran per bulannya. Lalu soal angsuran, calon debitur bisa memilih tenor angsuran mulai dari 10 tahun sampai dengan maksimal 25 tahun. Lalu terkait untuk pembahasan suku bunga KPR Easy Start OCBC NISP, Bank OCBC melalui produk KPR nya menawarkan suku bunga mulai dari 2,81% p.a untuk masa fixed 1 tahun dan 3,81% p.a untuk masa fixed 2 & 3 tahun.

Syarat & Pengajuan KPR Easy Start OCBC NISP

Dan untuk pembahasan terakhir adalah mengenai persyaratan pengajuan KPR OCBC NISP. Syarat pengajuan yang diperlukan ini tergolong mudah, dimana kalian hanya perlu memastikan beberapa poin berikut.

  • Warga Negara Indonesia
  • Karyawan dengan masa kerja minimum 2 tahun, berpenghasilan minimum Rp3 juta dan maksimum Rp65 juta
  • Memiliki maksimum 1 fasilitas KPR yang telah berjalan lebih dari 3 tahun
  • Agunan berupa rumah, apartemen, dan ruko baik yang akan dibeli dari Developer Rekanan Bank OCBC NISP maupun secondary
  • Usia pada saat akad kredit minimum 21 tahun atau sudah menikah dan maksimum 45 tahun saat pengikatan kredit
  • Plafond minimum Rp100 juta dan maksimum Rp5 milyar
  • Jangka waktu pinjaman minimum 10 tahun dan maksimum 25 tahun untuk rumah dan maksimum 20 tahun untuk agunan lainnya

Terkait persyaratan dokumen yang diwajibkan, lagi-lagi pihak bank tidak memberikan informasi akan hal ini. Maka dari itu kami sarankan kepada kalian semua untuk menanyakan perihal ini secara langsung melalui kantor cabang OCBC NISP atau bisa juga melalui layanan Call Center OCBC NISP di nomor 1500-999.

Kesimpulan

Mengenai pembahasan diatas, disini dapat kami simpulkan bahwa KPR Easy Start menjadi salah satu yang cukup kami rekomendasikan kepada kalian yang menginginkan membeli rumah baik baru atau bekas dengan cara kredit. Namun penting diketahui bahwa KPR ini hanya diperuntukkan bagi para karyawan saja yang sudah memiliki masa kerja minimal 2 tahun dan berpenghasilan minimal Rp 3 juta, maksimal Rp 65 juta per bulan.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai KPR Easy Start OCBC NISP. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu