KPM OCBC NISP – Membeli mobil dengan cara kredit memang sudah jadi hal yang lumrah. Namun sebagai debitur kita perlu pilih pilih dalam memilih layanan kredit mobil supaya tidak mengalami kerugian dan justru tagihannya tidak masuk akal. Salah satu pilihan yang baik adalah melalui produk KPM OCBC NISP dimana menawarkan pembiayaan untuk berbagai jenis mobil.
Tentunya mobil sudah menjadi kebutuhan yang penting untuk mendukung perjalanan serta aktivitas harian. namun karena harganya terlalu mahal maka banyak orang tidak dapat membelinya secara cash, tak heran jika lebih memilih KPM OCBC NISP. Sebelumnya kami sudah membahas KMG OCBC NISP dimana menawarkan pinjaman multiguna, sedangkan KPM memang hanya spesifik khusus mobil saja.
Dengan memakai layanan KPM OCBC NISP kalian dapat memiliki mobil meskipun uang yang dimiliki belum mencukupi. Kemudian tenornya cukup lama dimana mampu mempermudah proses pelunasan karena bisa dicicil setiap bulannya. Berikutnya uang mukanya juga tidak terlalu tinggi dimana berada dibawah angka 50% dari harga mobil sehingga lebih dijangkau.
Keuntungan KPM OCBC NISP adalah dibekali asuransi dimana mampu melindingi kendaraan berikut pemiliknya. Kemudian layanannya juga bisa diajukan secara mudah cukup dengan memenuhi persyaratanan yang dibutuhkan. Lebih jelasnya mengenai KPM OCBC NISP silahkan simak rangkuman idekredit.com dibawah ini.
Apa itu KPM OCBC NISP
KPM OCBC NISP adalah kredit pemilikan mobil baru dan bekas yang diberikan untuk karyawan, profesional ataupun perusahaan. Jadi debitur bisa mengajukan beberapa jenis kendaraan seperti sedan, minimus, double cabin dan juga jeep dimana masing masing bisa diambil langsung dari dealer maupun penjual kendaraan bekas.
Lalu untuk nominal plafon mobil baru mulai dari 50 juta sampai 2 milyar, sedangkan mobile bekas maksimalnya 1 milyar. Kemudian kendaraan baru bisa diambil dengan tenor 1 sampai 5 tahun, dimana untuk bekasnya 1 hingga 3 tahun saja. Jadi secara langsung memang penawarannya sangat menarik karena syaratnya termasuk mudah dipenuhi.
Syarat Pengajuan Kredit
Berikutnya adalah persyaratan untuk pengajuan KPM dimana dapat dipenuhi dengan mudah oleh semua pihak. Kelebihannya memang tidak membutuhkan agunan terlalu besar sehingga siapapun dapat memperoleh fasilitas kreditnya. Untuk kriteria umum debitur dalam pengajuan pinjamannya akan sebagai berikut.
- Warga Negara Indonesia
- Karyawan usia 21-55 tahun
- Pengusaha atau profesional usia 21-70 tahun
- Mempunyai penghasilan tetap
- Plafon pinjaman minimal Rp.50.000.000 maksimal Rp.2.000.000.000
- Memberikan dokumen pribadi
- Memberikan dokumen keuangan
- Mempersiapkan dokumen kendaraan seperti surat pesanan
Selain kriteria umum kalian juga wajib memenuhi semua jenis dokumen. Tentunya untuk karyawan, profesi ataupun pengusaha akan berbeda beda. Jadi silahkan perhatikan dokumen apa saja yang akan dibutuhkan.
Jenis Dokumen | Karyawan | Pengusaha | Profesional |
---|---|---|---|
Formulir pengajuan KPM OCBC NISP | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy KTP Suami + Istri | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy Kartu Keluarga | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy Akta Nikah/Cerai/Pisah Harta | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy NPWP | ✔ | ✔ | ✔ |
Surat Pernyataan Calon Debitur | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy Surat Keterangan Kerja | ✔ | ✖ | ✖ |
Rekening tabungan/rekening koran untuk 3 bulan terakhir (pendapatan berupa komisi 6 bulan terakhir) | ✔ | ✔ | ✔ |
Slip Gaji Asli 1 bulan terakhir | ✔ | ✖ | ✖ |
Akta Pendirian Perseroan & Perubahan (PT & CV) | ✖ | ✔ | ✖ |
SIUP/TDP/Surat Keterangan Domisili/ dokumen sejeis | ✖ | ✔ | ✖ |
Surat Ijin Praktek/SK Pengangkatan dari Instansi | ✖ | ✖ | ✔ |
SPK/Surat Pemesanan Kendaraan (mobil baru) | ✔ | ✔ | ✔ |
BPKB & STNK (mobil bekas) | ✔ | ✔ | ✔ |
Fotocopy KTP pemilik BPKB terakhir (mobil bekas) | ✔ | ✔ | ✔ |
Biaya & Suku Bunga Pinjaman
Kelebihan dari KPM OCBC NISP adalah suku bunga diberlakukan fixed dalam waktu awal kemudian dilanjutkan floating. Kemudian debitur juga akan dikenakan beberapa jenis biaya seperti provisi, asuransi, fidusia, penalty, penitipan dokumen serta denda keterlambatan.
Jenis | Keterangan |
---|---|
Suku Bunga | Fixed 1 tahun: 3,19% Fixed 2 tahun: 4,19% Fixed 3 tahun: 4,39% Fixed 4 tahun: 4,59% Fixed 5 tahun: 4,79% |
Biaya Fidusia Notaris | Menyesuaikan tarif notarif |
Biaya Asuransi Mobil | Menyesuaikan tarif OJK |
Denda Keterlambatan | 0,1% perhari dari angsuran belum dibayarkan |
Biaya Penitipan Dokumen Jaminan | Rp.20.000 perhari |
Biaya Pinalty | 4% |
Review KPM OCBC NISP
Lewat KPM OCBC NISP kamu bebas memilih semua jenis kendaraan roda empat baru maupun bekas secara bebas. Kemudian karena tenor maksimalnya 5 tahun maka pengguna bisa merencanakannya dengan cukup leluasa. Kemudian suku bunganya termasuk ringan karena memakai sistem fixed lalu dilanjut dengan floating.
Syarat pengajuannya termasuk mudah dipenuhi dengan proses cepat sehingga kendaraan dapat cepat dikirimkan. Pengguna bisa menyerahkan surat pemesanan dari semua Authorized Dealer bahkan sampai ke Non Authorized Dealer. Lalu setelahnya kalian dapat melengkapi formulir pengajuan KPM dengan mengisi data diri.
Setelahnya dilanjutkan mengumpulkan semua jenis dokumen lalu diajukan ke bank OCBC NISP. Berikutnya proses verifikasi akan dilakukan kemudian jika terbnukti lolos maka kamu akan menandatangi surat penawaran kemudian melakukan pelunasan uang muka. Barulah sesuai dengan ketentuan dealer kendaraan akan dikirimkan.
Kesimpulan
Kami pernah membahas perbedaan PNM ULAMM dan MEKAAR dimana memang terkenal sebagai penyedia pinjaman bagi UMKM. Lalu KPM juga dapat diambil oleh perusahaan ataupun badan usaha UMKM demi memaksimalkan kegiatan bisnisnya. Keunggulannya pasi asngurannya tetap sampai tenor pinjamannya berakhir.
Jadi kesimpulannya KPM OCBC NISP dapat jadi pilihan yang baik untuk semua kalangan karena menawarkan bunga bersaing serta plafon dana besar. Demikian pembahasan kali ini, semoga dapat membantu kalian.