√ Dana Cicil Akulaku Tidak Bisa Digunakan ? Ini Penyebab & Solusinya

Dana Cicil Akulaku Tidak Bisa Digunakan 1
Dana Cicil Akulaku Tidak Bisa Digunakan 1

Dana Cicil Akulaku Tidak Bisa Digunakan – Bagi kalian pengguna Akulaku, pastinya sudah tidak asing lagi dengan salah satu fitur pinjaman tunai. Seperti sudah kalian ketahui bahwa Akulaku bukan hanya menghadirkan kredit tanpa agunan saja melainkan fitur pinjaman tunai yang dapat diajukan dengan sangat mudah. Fitur pinjaman tunai Akulaku ini ada 2, yakni KTA ASETKU AKULAKU dan Dana Cicil Akulaku. Untuk KTA Asetku Akulaku merupakan pinjaman tunai kilat tenor maksimal 22 hari. Sedangkan Dana Cicil merupakan fitur pinjaman tunai panjang dengan tenor maksimal 12 bulan dan limit pinjaman hingga Rp 15 juta.

Nah pada poin pembahasan kali ini kami akan membahas mengenai Dana Cicil Akulaku dan lebih spesifik kepada penyebab dan cara mengatasi Dana Cicil tidak bisa digunakan. Pengajuan pinjaman ataupun melakukan pembelian barang dengan cara kredit di Akulaku memang sangat mudah untuk dilakukan. Dimana pengguna hanya perlu mendaftarkan akun Akulaku kemudian MENGAJUKAN LIMIT KREDIT AKULAKU. Nah, dengan memiliki limit Akulaku, nantinya kalian sudah dapat mengajukan pinjaman tunai KTA Asetku ataupun Dana Cicil Akulaku. Kalian juga kemungkina besar mengajukan pinjaman hingga maksimal Rp 15 juta.

Kembali kepembahasan utama mengenai Dana Cicil tidak bisa digunakan, perlu diketahui bahwa ada beberapa penyebab yang menjadikan pinjaman Dana Cicil ini tidak bisa digunakan. Hingga saat ini ada beberapa pengguna yang mengalami masalah Dana Cicil tidak bisa digunakan, padahal semua persyaratan sudah lengkap. Untuk masalah ini terkadang memang cukup membingungkan, maka dari itu nanti idekredit.com akan memberikan penjelasan mulai dari penyebab Dana Cicil tidak bisa digunakan serta beberapa tips agar pinjaman tunai Dana Cicil dapat digunakan kembali oleh para pengguna Akulaku.

Terkadang untuk mengatasi masalah yang kerap terjadi di aplikasi Akulaku, pengguna biasanya akan langsung menghubungi Call Center Akulaku. Dimana mereka akan mendapatkan jawaban yang pasti dari setiap masalah yang dialami. Namun sebelum itu, alangkah baiknya apabila kalian melakukan beberapa cara lain agar menambah wawasan. Baiklah daripada penasaran mengenai apa penyebab dan solusi mengatasi Dana Cicil Akulaku tidak bisa digunakan, di bawah ini dapat langsung kalian simak berikut ini.

Dana Cicil Akulaku Tidak Bisa Digunakan

Penyebab Dana Cicil Tidak Bisa Digunakan

Setiap aplikasi pastinya akan selalu terdapat beberapa masalah, maka dari itu ada baiknya jika kalian selalu mengupdate aplikasi tersebut. Karena di setiap melakukan pembaharuan, pihak Akulaku tentunya akan memperbaiki setiap bug atau masalah yang kerap terjadi di sistem. Akan tetapi lain halnya dengan ketika salah satu fitur di Akulaku tidak bisa digunakan, seperti salah satunya ya yang akan kami bahas, yakni Dana Cicil tidak bisa digunakan. Ada beberapa penyebab mengapa fitur pinjaman tunai Akulaku yang satu ini tidak dapat digunakan, diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Masih Memiliki Tagihan KTA Asetku Akulaku

Penyebab pertama adalah karena kalian masih memiliki tagihan di fitur KTA Asetku. Perlu diketahui juga bahwa ketika mengajukan pinjaman di KTA Asetku Akulaku, maka secara otomatis kalian tidak akan bisa menggunakan Dana Cicil tersebut. Hal ini dikarenakan karena Dana Cicil dan KTA Asetku ini memiliki keterkaitan satu sama lain. Dan sebaliknya jika kalian memiliki tagihan Dana Cicil, maka KTA tidak dapat digunakan.

2. Skor Kredit Poin Akulaku Rendah

Penyebab kedua adalah karena skor kredit poin Akulaku rendah. Skor kredit Akulaku menjadi salah satu pertimbangan khusus dari pihak Akulaku untuk memberikan kredit kepada penggunanya. Jika kredit poin rendah, maka Akulaku akan menolak setiap pengajuan pinjaman atau kredit barang di Akulaku. Mungkin hal ini yang menyebabkan Dana Cicil Akulaku tidak bisa digunakan oleh kalian.

3. Masalah Server

Penyebab ketiga adalah karena adanya gangguan server. Apabila Dana Cicil tidak bisa diajukan karena sistem error, maka kalian perlu menunggu waktu hingga sistem benar-benar pulih kembali. Jika ada masalah seperti ini, pihak Akulaku pun tidak bisa mempercepat agar Dana Cicil bisa digunakan.

4. Kesalahan Sistem

Kemudian penyebab keempat adalah karena adanya kesalahan pada sistem Akulaku. Seperti sudah dijelaskan diatas bahwasannya setiap aplikasi pastinya terdapat bug. Apabila Dana Cicil tidak dapat diajukan dikarenakan masalah sistem, ini juga hampir mirip dengan penyebab ketiga diatas, dimana kalian harus menunggu sampai benar-benar masalah tersebut dapat diperbaiki oleh pihak Akulaku.

5. Belum Mengupdate Akulaku Versi Terbaru

Penyebab terakhir yaitu dikarenakan kalian belum melakukan update Akulaku versi terbaru. Biasanya ada beberapa fitur yang tidak bisa digunakan dikarenakan penggun belum melakukan update aplikasi. Salah satu yang tidak bisa digunakan bisa Dana Cicil, KTA Asetku atau fitur NAIK LIMIT AKULAKU.

Solusi Agar Dana Cicil Bisa Digunakan

Solusi Agar Dana Cicil Bisa Digunakan

Setelah mengetahui beberapa penyebab Dana Cicil tidak dapat digunakan atau diajukan untuk pinjaman tunai, berikutnya kami juga akan menyampaikan cara mengatasi agar fitur pinjaman tunai Dana Cicil dapat digunakan kembali. Lebih jelasnya langsung saja simak berikut ini.

1. Lunasi Tagihan KTA Asetku Akulaku

Solusi mengatasi masalah Dana Cicil tidak bisa dipakai, kalian dapat melunasi tagihan KTA Asetku terlebih dahulu. CARA MELUNASI TAGIHAN AKULAKU ini sangat mudah dilakukan. Lunasi semua tagihan tersebut dan pastinya fitur Dana Cicil sudah dapat digunakan.

2. Lakukan Pembelian Secara Cash di Marketplace Akulaku

Solusi kedua kalian bisa melakukan pembelian secara cash di marketplace Akulaku. Selain bisa memperbaiki riwayat atau skor kredit rendah, kemungkinan besar fitur Dana Cicil bisa digunakan dikemudian hari. Cara ini memang paling utama untuk memperbaiki skor kredit Akulaku. Untuk dapat MELIHAT KREDIT POIN AKULAKU, kalian bisa langsung klik link tersebut.

3. Update Akulaku Versi Terbaru

Cara berikutnya adalah dengan melakukan upgrade Akulaku ke versi terbaru. Cara upgrade Akulaku terbaru ini dapat dilakukan melalui website resmi Akulaku. Disana kalian tinggal mengikuti langkah-langkah yang akan dipandu oleh sistem. Setelah upgrade, biasanya fitur Dana Cicil bisa digunakan untuk pinjaman.

4. Hubungi Call Center Akulaku

Dan terakhir adalah dengan menghubungi Call Center Akulaku. Cara ini dapat digunakan apabila cara diatas sudah tidak bisa digunakan. Ada beberapa layanan bantuan dari Akulaku yang dapat dimanfaatkan, mulai dari Customer Service di 1500920 atau Hotline Collection 021-24112009 atau dapat juga melalui email collection.indonesia@akulaku.com di jam-jam kerja.

Kesimpulan

Kesimpulan

Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas, perlu kalian ketahui bahwasannya penggunaan fitur Dana Cicil ini dapat dimanfaatkan dengan mudah. Hanya saja kerap terjadi beberapa masalah sehingga fitur tersebut tidak dapat digunakan. Maka dari itu kalian harus mengetahui lebih dulu apa saja penyebabnya dan kemudian cara solusinya. Diatas sudah kami sampaikan informasi penyebab dan solusi yang dapat kalian gunakan jika terjadi masalah tersebut.

Itulah beberapa informasi lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi Dana Cicil tidak bisa digunakan yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu