Cara Pengajuan UKU – UKU pinjaman online merupakan salah satu aplikasi pinjaman online yang sudah terdaftar dan di awasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Aplikasi pinjaman yang satu ini juga saat ini banyak dipilih oleh masyarakat ketika membutuhkan dana mendesak dengan proses dan syarat pengajuan yang cukup cepat dan ringan.
UKU juga telah bekerjasama dengan merchant lain seperti dompet digital LinkAja dan lain sebagainya. Banyaknya masyarakat yang lebih memilih UKU sebagai alternatif pinjaman online tanpa agunan tentu bukan tanpa alasan. Selain persyaratan mudah, UKU juga menyediakan plafon pinjaman mulai dari Rp 500.000 sampai maksimal sampai Rp 5.000.000.
Mengenai dokumen persyaratan juga harus atas nama pribadi, baik KTP dan juga nomor rekening pencairan. Kemudian untuk dapat mengajukan pinjaman, kalian tentunya harus memiliki aplikasi tersebut terlebih dahulu, dimana kalian dapat mengunduh aplikasi ini di Playstore untuk pengguna smartphone Android dan App Store untuk pengguna iOS.
Lalu untuk proses pengajuan ada beberapa langkah yang dapat kalian simak pada pembahasan kali ini. Daripada penasaran langsung saja simak informasi lengkap mengenai keunggulan, suku bunga, syarat dan cara pengajuan UKU pinjaman online yang telah idekredit.com siapkan berikut ini.
Syarat & Cara Pengajuan UKU Pinjaman Online Terlengkap
Fitur dan Keunggulan UKU Pinjaman Online
Adapaun fitur dan keunggulan UKU pinjaman online juga wajib kalian ketahui, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Pinjaman Uang Tanpa Jaminan
Kalian dapat memperoleh pinjaman dana maksimal sampai Rp 5.000.000 tanpa perlu memberikan jaminan berupa apapun.
2. Pendaftaran Mudah
Proses pendaftaran hanya memerlukan dokumen seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan dapat diselesaikan dalam jangka wakut yang sangat singkat.
3. Peminjaman Praktis Melalui Aplikasi
Pengajuan pinjaman UKU dapat dilakukan melalui aplikasi UKU yang terinstal di smartphone. Jadi kalian dapat mengajukan pinjaman kapanpun dan dimanapun.
4. Pencairan Dana Cepat
Pinjaman dapat segera masuk ke rekening kalian setelah pengajuan dinyatakan lolos proses evaluasi dari pihak UKU.
Suku Bunga & Biaya Lain-Lain
Untuk soal suku bunga dan biaya lain-lain pinjaman UKU ini, kalian dapat simak tabel berikut ini.
Jenis Biaya dan Lain-Lain | Keterangan |
---|---|
Jangka waktu pinjaman | 91-180 hari |
Bunga per hari | 0,035% |
Biaya jasa harian | 0,25% |
Bunga tahunan maksimal (APR) | 14% |
Plafon pinjaman | Rp 500.000 – Rp 5.000.000 |
Syarat Pengajuan UKU
Seperti sudah kami sampaikan diatas bahwa persyaratan yang diperlukan ketika melakukan pengajuan di aplikasi UKU ini sangatlah ringan, sama halnya dengan persyaratan yang diperlukan ketika mengajukan pinjaman online di aplikasi lain seperti PINJAMAN ADAKAMI. Dimana kalian hanya membutuhkan KTP saja dan dokumen pelengkap lain seperti nomor rekening untuk pencairan dana pinjaman nantinya. Untuk minimal usia peminjam adalah 18 tahun.
Cara Pengajuan UKU
Sampai di pembahasan utama mengenai proses pengajuan pinjaman UKU, kalian dapat simak tutorial pengajuannya di bawah ini.
1. Pertama kalian dapat mendownload aplikasi UKU dan kemudian instal di smartphone kalian.
2. Setelah itu buat akun dan pilih nominal serta tenor pinjaman dana sesuai kebutuhan.
3. Selanjutnya isi data diri dengan lengkap dan benar, pastikan juga foto sudah diambil dengan jelas.
4. Setelah data sudah masuk, pihak UKU akan segera menghubungi kalian untuk konfirmasi evaluasi data yang kalian berikan. Silahkan tunggu telepon dari pihak UKU.
5. Jika pengajuan diterima maka dana akan langsung cair ke nomor rekening kalian.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai syarat dan cara pengajuan pinjaman UKU yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat idekredit.com sampaikan, semoga bermanfaat dan dapat menjadi pertimbangan kalian sebelum memutuskan mengajukan pinjaman online di aplikasi UKU.