6 Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA Dapat Promo Cashback!!

Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA
Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA

Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA – DANA menjadi salah satu dompet digital yang banyak digunakan oleh masyarakat. Dan belum lama ini DANA menghadirkan fitur pembayaran tagihan kartu kredit.

Dengan adanya fitur tersebut, DANA menjadi salah satu aplikasi dompet digital yang dapat kalian manfaatkan untuk membayar tagihan kartu kredit kalian. Akan tetapi tidak semua kartu kredit dapat dibayar melalui aplikasi DANA.

Seperti kita ketahui bahwa DANA selalu memberikan promo menarik bagi para penggunanya. Promo tersebut juga memiliki syarat dan ketentuan yang wajib kalian pahami. Untuk pembayaran tagihan kartu kredit ini, kalian juga berkesempatan mendapatkan promo cashback menarik.

Karena merupakan fitur baru, mungkin masih banyak yang belum mengetahui cara membayar tagihan kartu kredit melalui DANA. Namun kalian tidak perlu khawatir, karena idekredit.com telah menyiapkan informasi lengkap mengenai tutorial pembayaran tagihan kartu kredit di bawah ini.

Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA

Tutorial Pembayaran Kartu Kredit Pakai Aplikasi DANA

Seperti sudah dijelaskan diatas bahwa sampai saat ini hanya ada beberapa kartu kredit yang dapat dibayarkan melalui DANA. Untuk kartu kredit dari bank Mandiri, BCA, BNI, BRI, dan beberapa lainnya masih belum ada di pilihan menu pembayaran.

Adapun jenis kartu kredit yang dapat dibayar melalui aplikasi DANA diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Kartu Kredit Bukopin
  • Kartu Kredit CIMB NIAGA
  • Kartu Kredit Citibank
  • Kartu Kredit DBS
  • Kartu Kredit Danamon
  • Kartu Kredit HSBC
  • Kartu Kredit MNC
  • Kartu Kredit Panin
  • Kartu Kredit Permata
  • Kartu Kredit QNB Kesawan
  • Kartu Kredit UOB

Bagi kalian yang memiliki kartu kredit yang kami sebutkan diatas, kalian dapat melakukan pembayaran tagihan melalui dompet digital DANA yang satu ini. Selain itu untuk biaya admin, kalian berkesempatan mendapatkan bebas biaya admin untuk 1 kali transaksi.

Umumnya, biaya admin pembayaran tagihan yang dibebankan adalah sebesar Rp 2.500 – Rp 12.500 per transaksi tergantung kebijakan bank penerbit kartu kredit masing-masing. Baiklah, langsung saja simak cara pembayaran tagihan kartu kredit di aplikasi DANA berikut ini.

1. Buka Aplikasi DANA

Pertama kalian dapat membuka aplikasi DANA yang sudah terinstal di HP kalian.

Buka Aplikasi DANA

2. Pilih Menu Lihat Semua

Di halaman awal kalian dapat pilih menu Lihat Semua.

Pilih Menu Lihat Semua

3. Pilih Kartu Kredit

Selanjutnya scroll ke bagian bawah dan temukan menu Bills, lalu pilih menu Kartu Kredit.

Pilih Kartu Kredit

4. Pilih Kartu Kredit yang Akan Dibayarkan

Akan muncul beberapa pilih kartu kredit yang dapat kalian pilih. Klik kartu kredit tersebut.

Pilih Kartu Kredit yang Akan Dibayarkan

5. Masukkan Nomor Kartu Kredit

Di halaman ini kalian dapat memasukkan nomor kartu kredit kalian dan kemudian tekan Berikutnya.

Masukkan Nomor Kartu Kredit

6. Ikuti Instruksi Selanjutnya

Kalian dapat mengikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

Nah itulah langkah-langkah yang dapat kalian lakukan jika melakukan pembayaran kartu kredit melalui aplikasi dompet digital DANA. Dengan adanya aplikasi ini, kalian tidak harus melakukan PEMBAYARAN KARTU KREDIT melalui ATM, M Banking ataupun Internet Banking.

Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan mengenai cara bayar tagihan kartu kredit pakai DANA yang dapat kalian simak diatas. Semoga bermanfaat.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu