Cara Bayar Kartu Kredit BRI – Bank Rakyat Indonesia atau BRI merupakan salah satu bank dengan jumlah pengguna kartu kredit terbesar di Indonesia. Ini terbukti selama periode 2018 sampai 2019 data transaksi belanja online dengan menggunakan kartu kredit BRI mengalami peningkatan hingga 34%.
Begitu juga dengan adanya kenaikan sales volume transaksi kartu kredit yang tumbuh sebesar 84%. Dan hingga saat ini kabarnya pengguna kartu kredit BRI ini sudah mencapai 1,9 juta pengguna lebih, dan menjadi salah satu bank dengan pengguna kartu kredit paling banyak di Indonesia.
Berbicara mengenai kartu kredit BRI, disini kami akan memberikan tutorial cara bayar kartu kredit BRI. Terkadang untuk pengguna kartu kredit BRI pemula masih banyak yang belum mengerti bagaimana cara pembayaran kartu kredit BRI via online.
Mereka lebih memilih untuk datang langsung ke kantor cabang BRI terdekat. Memang dengan melakukan pembayaran langsung di bank BRI bisa dikatakan lebih jelas dan mudah. Hanya saja kita harus membayar pada jam kerja, atau tidak bisa dilakukan kapanpun dan dimana saja.
Cara Bayar Kartu Kredit BRI Terbaru Paling Mudah
Pembayaran online tentu akan lebih mudah karena seperti kita sebut sebelumnya bahwa dapat kita bayar kapan pun dan dimanapun. Untuk lebih jelasnya langsung saja kita simak cara bayar kartu kredit BRI yang telah kami siapkan berikut ini.
Via ATM BRI
- Pertama pilih menu Transaksi Lain
- Kemudian menu Pembayaran
- Lalu pilih menu Kartu Kredit/KTA
- Selanjutnya pilih menu BRI
- Masukkan 16 angka Nomor Kartu Kredit
- Pilih Ya, pada menu untuk melanjutkan transaksi
- Masukkan jumlah pembayaran yang Anda inginkan
- Pilih Ya, pada menu konfirmasi pembayaran
- Selesai
Via ATM Bersama
- Pertama pilih menu Transaksi Lainnya
- Kemudian menu Transfer/Pemindahan Dana
- Pilih menu Kode Bank and 16 angka nomor Kartu Kredit BRI. (kode Bank BRI: 002)
- Masukkan jumlah pembayaran yang sesuai dengan tagihan kartu kredit BRI kalian
- Masukkan nomor referensi Transfer Anda, jika tidak perlu pilih Ya/Benar
- Pilih sumber dana pembayaran
- Pilih Ya/Benar, pada menu konfirmasi pembayaran
- Selesai
Via ATM Prima
- Pertama pilih menu Transfer
- kemudian pilih menu ke Rekening Bank Lain
- Masukkan kode bank (kode bank BRI: 002)
- Masukkan jumlah pembayaran yang sesuai dengan tagihan kartu kredit kalian
- Masukkan 16 angka Nomor Kartu Kredit BRI kalian
- Pilih sumber dana pembayaran
- Pilih Benar pada menu konfirmasi pembayaran
- Selesai
Informasi Biaya-Biaya Pembayaran Kartu Kredit BRI
Nama Bank | Melalui | Biaya Pembayaran |
Bank BRI |
|
|
Bank BCA | ATM | Rp 6.500 |
Bank Mandiri | ATM | Rp 6.500 |
Bank Danamon | ATM | Rp 6.500 |
Bank Niaga | ATM | Rp 6.500 |
Bank Permata | ATM | Rp 6.500 |
Bank NISP | ATM | Rp 6.500 |
Nah itulah beberapa informasi terlengkap mengenai cara bayar kartu kredit BRI yang dapat kalian simak diatas. Selai itu kalian juga dapat membaca informasi biaya-biaya yang dikenakan ketika melakukan pembayaran melalui ATM Bank lain. Jangan lupa juga baca artikel lain mengenai cara bayar kartu kredit BNI dipostingan sebelumnya. Mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.