2 Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri Terlengkap 2024

Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri
Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri

Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri – Mandiri adalah salah satu bank ternama yang memiliki produk layanan kartu kredit dimana banyak digunakan oleh masyarakat di tanah air. Penggunaan kartu kredit memang sangat membantu dan memudahkan nasabah untuk melakukan berbagai macam transaksi.

Transaksi tersebut dapat berupa pembayaran, pembelian dan juga tarik tunai kapan pun dan dimanapun. Setelah kalian memiliki atau aplikasi sudah di approve oleh pihak bank Mandiri, maka kartu kredit akan diantar langsung oleh kurir ke rumah kalian.

Pembuatan kartu kredit Mandiri memang membutuhkan persyaratan dan juga proses yang cukup lama. Jadi kami sarankan untuk bersabar ketika kalian mengurus pembuatan kartu kredit ini. Nah jika kartu kredit sudah jadi, maka langkah selanjutnya adalah dengan melakukan aktivasi kartu kredit Mandiri kalian.

Cara aktivasi kartu kredit Mandiri ini dapat dilakukan dengan melalui beberapa cara, yakni melalui Call Center Mandiri dan juga melalui SMS. Untuk lebih jelasnya langsung saja kita simak cara aktivasi kartu kredit Mandiri yang telah kami siapkan berikut ini.

Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri Terlengkap

Cara Aktivasi Kartu Kredit Mandiri

Dan perlu kalian ketahui bahwa sebelumnya aktivasi dapat dilakukan di mesin ATM Mandiri, namun saat ini aktivasi melalui mesin ATM sudah tidak berlaku. Jadi hanya melalui SMS dan juga Call Center Mandiri. Lebih jelasnya simak berikut ini.

Aktivasi Via Call Center Mandiri

Cara paling mudah yang pertama adalah dengan cara menghubungi call center Mandiri di 14000 (24 jam). Staff bank Mandiri akan membantu kalian untuk aktivasi kartu kredit Mandiri. Data-data akan diverifikasi oleh petugas melalui telepon.

Kalian juga harus mempersiapkan data-data terlebih dahulu sebelum melakukan aktivasi melalui telepon. Siapkan KTP kalian karena biasanya kalian akan ditanya mengenai data yang ada di KTP seperti alamat dan pekerjaan serta lainnya.

Aktivasi Via SMS

Cara yang kedua adalah dengan melalui SMS. Cara ini juga cukup mudah, kalian hanya perlu menggirim SMS dengan menggunakan nomor telepon yang sudah terdaftar di sistem bank Mandiri. Untuk format SMS yang dapat kalian kirim dapat kalian simak berikut ini.

Kirim SMS ke 3355 dengan Format = ACT CC (nomor kartu kredit) (4 digit kode aktivasi). Untuk contohnya adalah ACT CC 123456789 1234.

Setelah sms tersebut dikirim, kalian nantinya akan mendapat balasan dalam beberapa menit. Jika kartu kredit sudah aktif maka akan ada notifikasi sms dari 3355 bahwa kartu kredit kalian sudah aktif. Nah jika kalian mendapatkan balasan lain, kalian dapat segera menghubungi call center Mandiri di 14000.

Informasi Penting

Untuk aktivasi kartu kredit Mandiri ini harus menggunakan nomor yang terdaftar di sistem Bank Mandir. Jika nomor kalian tidak terdaftar maka proses aktivasi lewat SMS tidak dapat dilakukan. Disini kalian perlu menghubungi call center Mandiri untuk melakukan update data nomor telepon kalian.

Bukan hanya nomor telepon saja, jika terjadi perubahan data seperti alamat juga kalian dapat memperbaharui secara tertulis melalui call center atau website resmi bank Mandiri.

Nah itulah beberapa cara yang dapat kalian lakukan untuk aktivasi kartu kredit Mandiri kalian. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, jangan lupa juga baca artikel lain mengenai cara aktivasi kartu kredit BNI dipostingan sebelumnya. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan:

Gisi

Bermimpilah setinggi mungkin dan bekerjakeraslah semampumu