Apa Itu Community Officer – Di era modern seperti sekarang ada cukup banyak jenis pekerjaan yang dapat kita pilih sesuai dengan kemampuan dan ketrampilan yang dimiliki. Nah buat kalian yang mungkin saat ini sedang mencari pekerjaan untuk mencari penghasilan guna memenuhi kebutuhan hidup.
Menjadi Community Officer mungkin menjadi pilihan yang bisa diambil. Namun apa itu Community Officer?. Mungkin sebagian dari kalian sudah tahu apa yang dimaksud dengan Community Officer. Namun tidak sedikit pula masyarakat yang masih belum tahu jenis pekerjaan tersebut.
Untuk itulah setelah sebelumnya membahas apa itu Finance Administration Officer, di kesempatan kali ini idekredit.com akan menjelaskan apa itu Community Officer yang mungkin belum kalian ketahui. Namun sebagai gambaran awal, umumnya pekerjaan ini berkaitan langsung dengan pembiayaan / pinjaman.
Lebih spesifiknya, mungkin pekerjaan menjadi seorang Community Officer akan langsung berhubungan dengan layanan pinjaman yang dimiliki oleh lembaga perbankan maupun perusahaan pembiayaan lain. Contohnya seperti Community Officer BTPN Syariah, Bukalapak atau lainnya.
Dengan adanya gambaran singkat tersebut, mungkin sampai disini ada dari kalian yang sudah bisa menerka apa itu Community Officer. Namun jika memang belum, tak perlu khawatir karena disini idekredit akan coba menjelaskannya mulai dari pengertian, tugas, fasilitas hingga gaji yang di dapat setiap bulannya.
Apa Itu Community Officer?
Mendapatkan pekerjaan sebagai penopang hidup dalam mendapatkan penghasilan memang menjadi hal yang cukup menyenangkan. Apalagi ketika pekerjaan tersebut termasuk dalam hal yang kalian sukai. Maka dari itu, mengetahui pekerjaan apa yang perlu dan harus dilakukan sepertinya jadi hal penting.
Termasuk ketika kalian ingin menjadi Community Officer di sebuah perusahaan. Tentu mengetahui apa itu Community Officer, apa saja tugas pekerjaan tersebut, fasilitas dan berapa perkiraan gaji yang diperoleh setiap bulan adalah hal awal yang perlu untuk bisa di pahami.
Untuk itu, sebelum membahas lebih lengkap tentang tugas, fasilitas dan gaji / penghasilan dari pekerjaan yang satu ini. Berikut ini adalah penjelasan singkat tentang apa yang dimaksud dengan Community Officer.
Jadi bila kita lihat secara umum, Community Officer merupakan orang-orang yang terlibat langsung dalam pemberian kredit pinjaman terhadap nasabah dengan memberikan masukkan kepada analis kredit untuk memperbolehkan pinjaman di cairkan / di setujui.
Dalam istilah lain, pekerjaan sebagai Community Officer juga disebut sebagai “Pembina Sentra”. Yang dimana tugas pekerjaan sebagai Pembina Sentra sendiri untuk memastikan pembiayaan yang diberikan kepada nasabah merupakan hal yang tepat dan sesuai.
Sehingga para nasabah dapat mengalokasikan dana pinjaman / kredit angsuran yang mereka dapatkan bisa bermanfaat untuk berbagai kebutuhan yang sedang mereka perlukan baik itu untuk keperluan konsumtif ataupun keperluan modal usaha.
Tugas Community Officer
Nah setelah menyimak penjelasan apa itu Community Officer seperti di atas idekredit.com sampaikan, tentu saja hal lain yang juga perlu untuk kalian pahami ketika ingin menjadi seorang Pembina Sentra di perusahaan pembiayaan adalah tugas serta tanggung jawab.
Dimana peran penting Pembina Sentra dalam pemberian pinjaman kredit dari perusahaan ke nasabah benar-benar penting. Karena Pembina Sentra sendiri akan langsung terjun ke lapangan dimana nasabah berada dan memberikan hasil report terkait data dibutuhkan analis terkait profil nasabah.
Namun di samping itu, ada juga beberapa tugas dan tanggung jawab yang perlu dilakukan sebagai Pembina Sentra. Lantas apa saja tugas serta tanggung jawab menjadi Pembina Sentra?.
- Mencari nasabah agar melakukan pinjaman di perusahaan pembiayaan dimana kalian bekerja.
- Memberi training kepada nasabah agar membuka usaha sebagai bentuk keseriusan proses pengajuan pinjaman.
- Membuat laporan pembukuan terkait kelancaran nasabah dalam melakukan pembayaran angsuran dengan sangat teliti.
- Mengingatkan nasabah untuk melakukan pembayaran secara tepat waktu.
Itulah beberapa tugas / tanggung jawab yang dimiliki Pembina Sentra di perusahaan pembiayaan. Yang jelas ketika kalian memilih untuk mendapatkan pekerjaan ini. Pastikan kalian harus benar-benar teliti. Sekali ada kesalahan, maka semua akan dibebankan kepada kalian.
Bahkan dari beberapa review pengalaman kerja jadi pembina sentra. Ketika ada nasabah “nakal” yang mengatakan sudah membayar angsuran namun nyatanya belum, maka mau tidak mau angsuran nasabah harus kalian tutup sebagai bentuk tanggung jawab seorang pembina sentra.
Apabila hal tersebut sama sekali tidak kalian lakukan, maka hal ini akan dianggap hutang oleh perusahaan dan akan masuk ke data BI Checking dengan alasan melakukan fraud / kecurangan yang dilakukan untuk mendapatkan keuntungan pribadi.
Fasilitas Community Officer
Seperti itulah kiranya apa itu Community Officer serta tugas utamanya. Bagi kalian yang tertarik, meski terlihat cukup berat tanggung jawab yang harus kalian emban sebagai pembina sentra. Akan tetapi, ketika sudah terdaftar dan diterima ada juga fasilitas yang bisa diperoleh dari perusahaan.
Dimana beberapa fasilitas yang akan didapat sebagai seorang pembina sentra di perusahaan antara lain seperti:
- BPJS ketenagakerjaan
- BPJS Kesehatan
Sementara untuk urusan kendaraan baik motor / mobil itu merupakan tanggung jawab dari masing-masing pekerja. Karena sebagai seorang pembina sentra sepertinya tidak ada tunjangan / fasilitas kendaraan untuk kelancaran pekerjaan mereka.
Gaji Community Officer
Selanjutnya mari kita bahas masalah perkiraan penghasilan / gaji yang di dapat seorang Pembina Sentra. Nah dalam hal ini tentunya mengetahui perkiraan penghasilan yang bisa di dapat setiap bulan menjadi penting bagi para calon pelamar pembina sentra.
Hal tersebut jelas untuk membantu mereka bisa mengakomodir penghasilan dengan kebutuhan harian / bulanan mereka. Lantas berapa sih gaji Community Officer?
Dari informasi yang kami dapat, setiap perusahaan yang mempergunakan jasa pembina sentra akan memberikan penghasilan bulanan bagi mereka sesuai dengan UMR dimana mereka bekerja bukan dimana mereka melakukan pendaftaran.
Yah hal ini karena pekerjaan Pembina Sentra sendiri bisa ditempatkan dimana saja sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Sebagai contoh saja, untuk penghasilan seorang pembina sentra di wilayah Boyolali sekitar Rp1.5 juta rupiah sementara untuk Semarang sekitar Rp2.5 juta rupiah.
Kesimpulan
Bagaimana? apakah sampai disini sudah cukup jelas dan sudah bisa memahami apa itu Community Officer beserta tugas dan gaji yang akan dapat kalian terima?. Jika kita simpulkan setidaknya pekerjaan ini merupakan pekerjaan yang benar-benar membutuhkan ekstra tenaga dan kemampuan berbicara.
Karena nantinya para pembina sentra akan langsung berhadapan dengan para nasabah yang akan melakukan pengajuan kredit pinjaman / angsuran. Sekian dan semoga apa yang sudah idekredit.com rangkum bisa membantu dan bermanfaat.
- Sumber Gambar: idekredit.com, google.com